Belajar Tingkatkan Kinerja dan Komersialisasi KI dan PI, LPPM UTM Benchmark Tatakelola ke LPPM Unej

Untuk menunjang masa peralihan Universitas Trunojoyo Madura dari Perguruan Tinggi Negeri Satuan Kerja (PTN-Satker) ke Perguruan Tinggi Negeri Badan Layan Umum (PTN-BLU), Pusat HKI dan Publikasi Ilmiah Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Trunojoyo Madura pada hari Jumat tanggal 03 November 2023 melakukan Kunjungan dan Studi Banding ke LP2M Universitas Negeri Jember (Unej). Kunjungan dan studi banding ini di wakili oleh Bapak Helmy Boemiya, SH., MH yang merupakan Ketua Pusat Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dan Publikasi LPPM UTM, Ibu Nailur Rohmah, S.Psi.M.A yang merupakan Ketua Pusat Penelitian dan Inovasi Pemberdayaan Perempuan dan Wanita Madura, dan di dampingi oleh Dewan Pengarah HKI Ibu Dr. Djulaeka, SH., M.Hum dan Ibu Santi Rima Melati, S.H., M.H. serta staf lainnya yaitu Atika Siskawati, S.E.; Diyang Arga Aji Putra; Ainur Rofi; Erik Edwar Firdiyansyah.


Dari LP2M Unej dihadiri dan disambut oleh Dr. Fendi Setyawan, S.H., M.H yang merupakan Sekertaris I LP2M Unej, M. Rondhi, S.P., M.P., Ph.D, Apt. Endah Puspitasai., S. Farm, M.Sc selaku Ketua Pusat Pemanfaatan dan inovasi hasil penelitian, Revo Wahono, S.Pd., M.Pd., Ph.D selaku Ketua Pusat Publikasi dan Desiminasi, Andrew Setiawan Rusdianto, S.TP., M.Si Divisi Pengelolaan HKI dan seluruh jajaran LP2M Unej lainnya.


Tujuan dari kunjungan dan studi banding ini yang pertama adalah belajar bagaimana meningkatkan sistem, kinerja pengelolaan dan komersialisasi Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dan Publikasi Ilmiah. Ibu Apt. Endah Puspitasai., S. Farm, M.Sc memaparkan bahwa Pengelolaan HKI termasuk ke dalam divisi tersendiri yang ada di Pusat Pemanfaatan dan inovasi hasil penelitian.


“ Untuk pengajuan HKI kami masih dalam perencanaan dalam membuat sistem pengajuan HKI yang dapat mempermudah civitas akademik dalam mencatakan karya penelitiannya, karya pengabdaiannya, maupun karya seni. Sharing deskriptif dan Pendampingan masih terus kami lakukan dalam memberitahukan akan pentingnya suatu karya intelektual itu didaftarkan.”


Selanjutnya adalah pengelolaan publikasi ilmiah, Dalam pemaparannya Revo Wahono, S.Pd., M.Pd., Ph.D, menyampaikan bahwa dalam Pusat Publikasi dan Desiminasi terkait erat dalam kegiatan penelitian. Fokus utamanya adalah dalam pengelolaan penulisan artikel mulai dari persiapan sampai publikasi yang diwadah Rumah jurnal dan Kolokium. Berbagai layanan yang diberikan oleh PUSKADESI dalam upaya meningkatkan penelitian yang unggul.


Kedua adalah kunjungan pada Pusat Studi Gender Universita Jember. Adapaun maksud pada kegiatan ini ibu Nailur Rohmah, S.Psi.M.A (Ketua Pusat Penelitian dan Inovasi Pemberdayaan Perempuan dan Wanita Madura) menyampaikan bahwa “kesetaraan dan keadilan gender di dalam kampus maupun di masyarakat harus mulai dibuka mindsetnya, sehingga sangat perlu Pusat Penelitian dan Inovasi Pemberdayaan Perempuan dan Wanita Madura LPPM UTM belajar pada Pusat Studi Gender Universita Jember yang lebih berpengalaman terkait sistem pengelolaan dan penerapan kesetaraan gender pada dunia kampus dan masyarakat” sehingga dapat mewujudkan lingkungan sehat yang bebas dari segala kekerasan seksual dan deskriminasi terhadap perempuan, khususnya di Madura.


Pada pelaksanaannya, diskusi ini banyak membahas terkait dengan pandangan akan kentalnya patriakisme di madura, dan segala tindakan kekerasan terhadap wanita. Proses dan pencegahan dan penanganan yang selama ini sudah dilakukukan oleh Pusat Studi Gender adalah mampu membuat event-event yang mampu menyuarakan isu terhadap kekerasan seksual dan kesetaraan gender.

Categories: Berita, LPPM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *